Kategori
Traveling

Backpacking Murah Kesingapura

Backpacking Murah Kesingapura

Backpacking Murah Kesingapura – Kamu penggemar jalan-jalan dan ingin tahu tips backpacking ke Singapura? Singapura merupakan negara yang bertetanggaan dengan Indonesia. Meskipun Singapura merupakan negara yang terbilang kecil namun pesonanya mampu memikat setiap pelancong yang ingin berlibur ke sana. Selain dekat dengan Indonesia negara Singapura merupakan negara yang tergolong rapi, aman, nyaman dan sangat bersih sekali. Makanya tidak heran apabila banyak wisatawan yang berkunjung ke Singapura. Berikut tips backpacking ke Singapura dengan biaya yang murah.

Tiket Pesawat

Tips backpaking ke Singapura yang pertama adalah membeli tiket pesawat dengan harga yang semurah-murahnya alias promo. Banyak maskapai penerbangan yang selalu memberikan promo besar-besaran salah satunya adalah maskapai penerbangan Air Asia. Dengan harga Rp.400.000 hingga Rp.600.000 kamu sudah bisa pulang-pergi Indonesia-Singapura.

Paspor

Bila kamu backpaker-an ke luar negeri hal yang wajib kamu perhatikan adalah paspor. Paspor ini sangat penting buat backpaker-an kamu agar tetap aman dan nyaman. Biaya yang harus kamu keluarkan untuk paspor lumayan terjangkau, cukup dengan mengeluarkan uang sebesar Rp.365.000 kamu sudah bisa memiliki paspor untuk backpacker ke Singapura.

Penginapan

Tips backpacking ke Singapura selanjutnya adalah penginapan alias tempat kamu bisa beristirahat dengan aman, nyaman dan juga tenang setelah berkegiatan yang cukup menguras tenaga. Di Singapura sebaiknya kamu menggunakan hostel untuk penginapan karena hotel akan sedikit menguras keuangan alias mahal. Dengan menggunakan hostel keuangan yang akan kamu keluarkan akan sedikit hemat. Tidak usah khawatir mengenai hostel kamu bisa menginap di beberapa hostel yang memang khusus untuk pecinta backpacker seperti Urban Hostel, City Backpackers, Footprints Hostel, Kallang River Backpackers, dan 5 Foot Way Inn.

Objek Wisata

Selanjutnya adalah objek wisata untuk kamu berfoto selfie dan bercanda ria. Di Singapura ada beberapa objek wisata yang menarik salah satunya adalah patung berkepala singa dan berbadan ikan yang menjadi ikon negara tersebut. Untuk pergi ke objek wisata sebaiknya kamu tidak menggunakan taxi karena biayanya mahal sekali. Kamu bisa menggunakan kereta atau MRT untuk bisa mencapai objek wisata yang ada di Singapura. Atau kamu juga bisa berjalan kaki karena wilayah Singapura yang kecil memungkinkan kamu untuk berjalan kaki.

Alat Transportasi

Seperti yang sudah dijelaskan bahwa sebaiknya kamu menggunakan alat transportasi semacam MRT. Kamu bisa menggunakan kartu MRT multitripe yang bisa digunakan untuk kereta dan bus umum. Tips ini akan cukup membantu kamu dalam menghemat uang.

Tempat Makan dan Souvenir

Dan terakhir adalah tempat makan dan souvenir. Kamu tidak usah khawatir untuk mencari tempat makan yang halal dan murah di Singapura karena banyak sekali tempat makan khas India dan Melayu yang menawarkan berbagai makanan dan minuman yang murah meriah. Sisanya kamu bisa berbelanja untuk membeli oleh-oleh buat keluarga, kerabat, maupun pasangan.

Nah! Sudah tidak khawatir lagi kan mengenai jalan-jalan ke Singapura? Demikianlah tips backpacking ke Singapura dengan biaya murah. Buat yang mau cari tiket pesawat murah kalian bisa beli di saat ada promo. Selain , murah banyak promo khusus apa lagi ke singapura. Ayo tunggu apa lagi ? rencanakan liburanmu sekarang !

Dilansir oleh http://ristorantelariseria.it/